back to top

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

โ€• Advertisement โ€•

spot_img

Turun Langsung ke Pelosok, Ketua TP-PKK Kabupaten Seram Bagian Barat Perangi Stunting

Maluku | suara rakyat.net โ€“ Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Maluku, Yeni Rosbayani Asri, melakukan kunjungan kerja intensif ke wilayah terpencil di Kecamatan...
HomeNewsUIN Malang Gelar Peringatan Maulid Bertajuk 'Dualisme Cinta Pada Kekasih-Nya'

UIN Malang Gelar Peringatan Maulid Bertajuk ‘Dualisme Cinta Pada Kekasih-Nya’

Malang | suararakyat.net – Gelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Dies Natalis ke-61 Universitas Islam Nasional (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang Jl. Gajayana No.50, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Pimpinan Kampus berikan undangan khusus kepada pihak Organisasi Mahasiswa (Ormawa) untuk turut serta menghadiri kegiatan Kampus tersebut.

Bertajuk ‘Malikki Bersholawat’ acara yang dilaksanakan berjalan dengan hikmad, dan penuh dengan suasana yang akrab.

Bagus Insnu Ketua Umum SEMA (Senat Mahasiswa) mengatakan, bahwa suatu kehormatan untuknya dan organisasi kemahasiswaan yang dipimpinnya saat didaulat hadir melalui undangan khusus yang diberikan kepada organisasinya.

“Pada Sabtu tanggal 15 Oktober 2022, kami pengurus Ormawa diundang pucuk pimpinan untuk menghadiri acara ‘Maliki Bersholawat’. Kami merasa suatu kehormatan untuk kami, bisa menghadiri acara pimpinan ini”, ucapnya Sabtu 15 Oktober 2022.

“Pada momentum bulan Rabiul Awal, selain peringatan lahirnya baginda Nabi SAW, kami mengingat sejarah bahwa ada Haul salah satu Waliyulloh dari pulau Jawa yang ternama yaitu Maulana Malik Ibrahim Malang”, ungkapnya.

Ketua Umum SEMA (Senat Mahasiswa) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menilai, bahwa kegiatan yang dilaksanakan pihak kampus tersebut, adalah suatu bentuk rasa cinta, dan rasa syukur atas kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW.

“Acara ini merupakan momentum peringatan hari lahir, dan bentuk cinta kita kepada Sayyidina Muhammad SAW, dan sekaligus menjadi rangkaian peringatan acara Dies Natalis kampus ke-61”, jelasnya.

Ketum Senat pun berharap, bahwa selain Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, pada bulan Rabiul Awal juga ada rencana untuk memperingati Haul As-Syekh Makdhum Ibrahim As-Samarqandy.

“Bahwa dibulan Rabiul Awal ini selain peringatan hari lahir Nabi juga pihak kampus merencanakan untuk memperingati wafatnya ‘Mbah Bantal’ atau Syekh Makdhum Ibrahim As-Samarqandy”, terangnya.

โ€œAcara peringatan Haul bukan sekadar acara, tapi mengingat bagaimana kontribusi dari seorang Wali dalam berdakwah selain pada bidang keagamaan, juga bidang pendidikan, kesehatan dan pertanian. Namun, harapannya kita sebagai sivitas akademika dapat meneladani sosok Wali tersebut karena nama beliaulah yang dipilih menjadi nama kampus ini”, tutup Ketua umum SEMA UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.(Arifin)