back to top

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

― Advertisement ―

spot_img
HomeDaerahTurun Langsung ke Pelosok, Ketua TP-PKK Kabupaten Seram Bagian Barat Perangi Stunting

Turun Langsung ke Pelosok, Ketua TP-PKK Kabupaten Seram Bagian Barat Perangi Stunting

Maluku | suara rakyat.net – Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Maluku, Yeni Rosbayani Asri, melakukan kunjungan kerja intensif ke wilayah terpencil di Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, Jumat (11/4/2025).

Kunjungan ini menyasar dua titik, yakni Dusun Loun di Desa Eti dan Dusun Talaga di Desa Piru, dengan fokus utama pada penanganan stunting dan gizi buruk di kalangan balita dan ibu hamil.

Dalam agenda tersebut, Yeni secara langsung ikut serta dalam pelayanan Posyandu yang meliputi pendaftaran, pengukuran tumbuh kembang anak, pencatatan, penyuluhan, hingga layanan bagi usia produktif dan lansia.

Aksi nyata ini merupakan bagian dari upaya serius pemerintah daerah untuk menekan angka stunting dan memperkuat ketahanan gizi di daerah pedalaman.

Data kunjungan mencatat, di Dusun Loun terdapat 4 anak dengan gizi kurang dan 11 anak mengalami stunting. Sementara di Dusun Talaga ditemukan 4 kasus gizi buruk, 5 anak kurang gizi, dan 10 anak stunting.

“Saya mengajak seluruh ibu-ibu untuk aktif datang ke Posyandu. Kita tidak bisa bekerja sendiri, ini harus menjadi gerakan bersama,” tegas Yeni dalam Berbagainya.

Ia juga menekankan pentingnya komitmen pemerintah desa dalam mengalokasikan minimal 20% dari Anggaran Dana Desa (ADD/DD) untuk mendukung program kesehatan, khususnya untuk penanggulangan stunting dan pembiayaan gizi anak.

Dalam kesempatan itu, Yeni Rosbayani Asri juga memberikan imunisasi polio kepada sejumlah bayi di Dusun Loun sebagai bentuk dukungan langsung terhadap layanan kesehatan dasar.

“Saya berharap, ke depan tidak ada lagi anak-anak di Kabupaten Seram Bagian Barat yang mengalami stunting. Anak-anak adalah harapan emas bangsa, mereka harus tumbuh sehat dan kuat,” tutupnya penuh harap.( Ekdar Tella)