Jakarta | suararakyat.net – Presiden Joko Widodo memberikan pesan semangat kepada peserta pemilu 2024, Pesan ini termasuk ditujukan bagi bakal Capres PDIP Ganjar Pranowo yang turut disebut dalam pidato Jokowi dalam acara puncak perayaan Bulan Bung Karno yang digelar PDI Perjuangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (24/6/2023)
“Untuk calon Presiden dari PDI Perjuangan Bapak Ganjar Pranowo, saya titip untuk semuanya, bagi peserta pemilu baik itu Pileg, Pilgub, Pilbup, Pemilihan Walikota dan Pilpres, Saya hanya ingin menyampaikan selamat berjuang, semangat berjuang untuk menang untuk memenangkan Ganjar Pranowo,” tandas Joko Widodo.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, juga mengemukakan pesan kepada para kader partai yang tidak patuh terhadap instruksi untuk memenangkan Ganjar Pranowo.
Megawati meminta mereka untuk mundur secara sukarela jika tidak mau mengikuti instruksinya. Ia menekankan bahwa mereka harus mendengarkan dan melaksanakan instruksinya, karena dia mengetahui siapa yang turun dan siapa yang tidak. Megawati menegaskan bahwa mereka hanya memiliki dua pilihan, yaitu mundur sukarela atau menghadapi konsekuensi aturan partai.
“Siapa nanti yang tidak turun, siapa yang nanti turun Ibu tahu loh. Ibu tahu, sangat tahu, jadi orang yang seperti itu hanya ada dua pilihannya, mundur sukarela atau nanti ada aturannya”, Tegas Megawati.
Sementara itu, Ganjar Pranowo, Bakal Capres dari PDIP, menyatakan dukungannya terhadap program-program Presiden Jokowi yang harus dilanjutkan. Ia berpendapat bahwa PDIP harus memenangkan pemilu 2024 secara beruntun agar program-program tersebut dapat tetap dilanjutkan.
Ganjar mengakui kontribusi Jokowi dalam membangun infrastruktur yang luar biasa, serta memindahkan Ibukota yang juga membuka mindset dan mendorong hilirisasi industri. Ganjar menegaskan bahwa hal-hal tersebut perlu dipertahankan dan dilanjutkan, namun hanya bisa terwujud jika PDIP memenangkan pemilu secara beruntun.
Puan Maharani, Ketua DPP PDI Perjuangan, juga menyampaikan pesan kepada seluruh kader partai agar bekerja keras untuk memenangkan PDIP dalam pileg dan memastikan kemenangan Ganjar Pranowo dalam Pilpres. Ia menekankan pentingnya menjaga semangat dan bekerja keras dengan tekad yang kuat untuk meraih kemenangan bagi PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo.
Dalam persiapan untuk Pilpres 2024 mendatang, PDIP telah menjalin kerjasama dengan PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo. Mereka juga terus berkomunikasi politik dengan beberapa partai lain, termasuk PAN dan Partai Demokrat. (Eko B Art)