depok | suararakyat.net – Kelurahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, telah menunjukkan komitmennya dalam melaksanakan sejumlah pembangunan fisik yang telah direncanakan dengan matang. Salah satu proyek yang tengah berlangsung adalah pembangunan septic tank individual, menjadi langkah nyata dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.
Menurut Mujahidin, Lurah Jatijajar, sejumlah pembangunan fisik telah selesai pada tahun ini. Antara lain, perbaikan jalan lingkungan (Jaling), pembuatan drainase, Penerangan Jalan Lingkungan (PJL).
โPembangunan jaling berada di RW1, drainase berada di RW4 dan RW6, sedangkan PJL telah terselesaikan dengan 7 titik lokasi. Saat ini, kegiatan yang masih berlangsung adalah pembangunan septic tank,โ ungkap Mujahidin.
Proyek pembuatan septic tank ini tidak hanya dilakukan di satu lokasi, melainkan tersebar di 20 titik yang berada di beberapa RW di Kelurahan Jatijajar. Proses pelaksanaannya pun melibatkan partisipasi aktif dari kelompok masyarakat setempat, yang dikenal sebagai Kelompok Masyarakat (Pokmas) Juara.
Mujahidin menekankan bahwa pengelolaan proyek ini secara langsung diserahkan kepada masyarakat melalui Pokmas, sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat dalam upaya bersama membangun lingkungan. โKeterlibatan masyarakat sangat penting untuk mencapai hasil yang optimal dalam pembangunan septic tank ini,โ tambahnya.
Di tempat terpisah, Ketua Pokmas Juara Kelurahan Jatijajar, Achmad Mauludin, menjelaskan lebih lanjut mengenai pelaksanaan proyek pembangunan septic tank. Proyek ini mencakup 20 titik lokasi yang tersebar di beberapa RW, yakni RW05, RW04, dan RW09.
โKami bekerja sama dengan pengurus Pokmas Juara, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Karang Taruna, serta partisipasi aktif warga dan pengawasan langsung dari Lurah,โ terang Mauludin, Selasa (21/11/2023)
Lebih rincinya dikatakan bahwa, pembangunan septic tank ini mendapatkan anggaran dari APBD Kota Depok 2023 sebesar Rp205 juta. Dia juga menambahkan bahwa pelaksanaan proyek ini direncanakan berlangsung selama 30 hari, dengan dimulainya pada tanggal 10 November 2023.
โKami sangat berterima kasih kepada Pemkot Depok atas bantuan individu septic tank yang di berikan kepada warga Jatijajar. harapan kami pastinya lingkungan kami ini akan menjadi lingkungan yang bersih, sehat dan berkelanjutan bagi generasi yang akan datang,โ tutupnya. (Qih)