DEPOK | suararakyat.net – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Kota Depok yang ke-26, Komunitas Kampung Kita Depok (K3D) menyampaikan apresiasi dan doa terbaik untuk kemajuan kota. Ucapan tersebut disampaikan oleh Pembina K3D, Sungkowo Pudjodinomo, yang akrab disapa Pakde Bowo, sebagai bentuk cinta dan kepedulian terhadap kota tempat mereka berkiprah.
“Selamat ulang tahun ke-26 untuk Kota Depok tercinta. Semoga ke depan Depok semakin berkembang menjadi kota yang aman, nyaman, dan membahagiakan bagi seluruh warganya,” ujar Pakde Bowo ,Jumat (25/4).
Pada momen istimewa ini, K3D juga memperkenalkan slogan baru: “Hijau Kotaku, Lestari Budayaku” , yang menjadi cerminan arah gerakan komunitas ke depan. Slogan ini tidak hanya menjadi seruan, tetapi juga menjadi pengingat akan menjaga pentingnya lingkungan dan melestarikan kearifan lokal sebagai pilar utama pembangunan kota yang inklusif dan berkelanjutan.
Sebagai komunitas warga yang aktif di bidang sosial, pelestarian budaya, serta advokasi lingkungan, K3D terus mendorong kolaborasi antarwarga untuk membangun Depok sebagai kota yang ramah bagi semua.
“Perayaan hari jadi bukan sekedar nostalgia ajang, tapi juga momentum untuk menetapkan visi bersama. Mari kita terus melangkah bersama demi masa depan Depok yang lebih baik,” tutup Pakde Bowo dengan penuh semangat. (*)